Wall sticker merupakan cara yang mudah, kreatif, dan cepat untuk merubah suasana dan penampilan dinding ruangan anda. Cara memasang Wall Sticker sangat mudah. Cukup di susun dan di tempel di tempat sesuai keinginan.
Kita tidak perlu membutuhkan alat khusus untuk menempelnya, kita hanya perlu mengelupas stiker tersebut sesuai dengan Cuttingan dari pabriknya yang pasti sudah ada lemnya juga.
Wall Stiker tidak hanya untuk dinding namun semua yang memiliki permukaan datar, seperti lemari es, kaca, pintu, mesin cuci dan sebagainya.
Wall sticker tidak sama dengan Wallpaper. Wallpaper digunakan penuh satu dinding sedangkan Wall sticker biasanya hanya dipasang dibagian dinding tertentu sesuai dengan keinginan anda. Wall sticker juga mudah digunakan, praktis serta tidak meninggalkan bekas dan tidak merusak dinding.
Tips Menempel Wall Stiker :
- Wall sticker berbentuk lembaran tipis, oleh karena itu pengiriman wall sticker dilakukan dengan cara digulung. Untuk hasil tempelan yg maksimal, sebelum di tempel, baiknya wall sticker dibentangkan terlebih dahulu agar lembarannya lurus kembali.
- Bersihkan dinding dari debu sebelum menempelkan wall sticker karena partikel debu bisa membuat lem tidak pakem lagi. Bersihkan dengan lap kering jika merasa masih kotor bersihkan dengan lap basah dan tunggu tembok menjadi kering lagi.
- Carilah permukaan yang halus dan rata, karena semakin halus permukaan dinding, maka semakin rekat wall sticker Anda. Segera tekan wall sticker dengan tangan anda untuk memastikan tidak ada gelembung di antara dinding dan wall sticker.
- Rencanakan sebelum menempel. tempellah dengan hati-hati. Pada saat pemasangan pertama, wall sticker bisa dipindah-pindah, apabila dirasa kurang pas / miring. Namun harap diperhatikan bahwa semakin sering dilepas, maka lem wall sticker Anda daya rekatnya semakin berkurang.
- Apabila anda melakukan pengecatan pada dinding yang akan ditempel wall sticker, tunggulah minimal 3 minggu setelah pengecatan sebelum menempelkan wall sticker Anda. Partikel cat yang masih basah juga bisa membuat lem wall sticker tidak pakem lagi.
Baik itu tadi penjelasan mengenai Wall Stiker, semoga apa yang kami sampaikan bermanfaat untuk Anda. Terimakasih
v
MINAT DENGAN PRODUK YANG KITA ULAS DIATAS SILAHKAN BISA HUBUNGI KAMI